HPK taruh disini

Buffon saat ini sudah berusia 39 tahun. Mantan kiper AC Parma ini diyakini gantung sepatu usai membela Timnas Italia di ajang Piala Dunia 2018 di Rusia. Dan masa itu adalah kontrak terakhirnya di Bianconeri.
Alternatif untuk menggantikan Buffon, raksasa Italia itu membidik calon kiper baru. Gianluigi Donnarumma dan Wojciech Szczesny adalah dua diantara banyak kiper sebagai penerus Buffon.
“Bagi saya, mereka tampaknya akan menjadi pilihan yang tepat,” Ujar Buffon (Sumber: Football Italia)
Donnarumma sering disebut sebagai calon suksesor Buffon, termasuk juga untuk jadi kiper andalan Timnas Italia. Sementara itu, Szczesny pada dua musim terakhir tampil apik bersama AS Roma di Serie A.